Kajari Cikarang Gunting Pita Peresmian Kantin Kejujuran Di SMPN-4 Citra

Kajari Cikarang Gunting Pita Peresmian Kantin Kejujuran Di SMPN-4 Citra

Jumat, 13 Desember 2019, 4:26:00 AM
Kajari Kabupaten Bekasi Gunting Pita Pertanda Kantin Kejujuran Di SMPN-4 Cikarang Utara Resmi Dibuka

Kabupaten Bekasi, pospublik.co.id - Dalam rangka memperingati hari anti korupsi internasional (HAKI) yang jatuh pada tanggal 9 Desember, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Kabupaten Bekasi, Juandi bersama Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Bekasi, Raden Rara Mahayu Dian Suryandari  resmikan Kantin Kejujuran di SMP Negeri 4 Cikarang Utara, Kamis (12/12).

Wadah ini merupakan langkah pemerintah daerah bersama kejaksaan mengedukasi para siswa/i untuk memahami pentingnya kejujuran dalam kehidupan sehari-hari. Dengan menumbuhkembangkan kesadaran diusia dini, kedepan semangat kejujuran akan melekat pada diri masing-masing siswa/i untuk melakukan korupsi ketika diberikan tanggung jawab.

Asda 1 Juandi dalam sambutannya menyebut, Pemerintah Daerah menyambut baik dan mengapresiasi kerjasama dari kejaksaan dalam rangka peresmian kantin kejujuran ini. Melalui kantin kejujuran ini diharapkan kedepan mampu membentuk karakter anak usia dini, sehingga kedepan karakter anak akan terbentuk dengan baik.
Kajari dan Asda-1 dengan Kepala SMPN-4 Cikarang Utara Foto Bersama Usai Peresmian Kantin Kejujuran

Sementara itu, Kajari Kabupaten Bekasi, Raden Rara Mahayu menyebut, dengan adanya Kantin Kejujuran ini diharapkan dapat mengedukasi pelajar bersifat jujur.

Lebih lanjut, Mahayu mengatakan,
kantin Kejujuran merupakan salah satu program Kejaksaan Negeri sebagai langkah memotivasi siswa untuk berprilaku jujur sejak dini.
  
Selain SMPN 4 Cikarang Utara, beberapa sekolah terpilih sebagai perintis/percontohan pengelola kantin kejujuran, yakni: SMPN 1 Cikarang Timur, SMPN 1 Cikarang Selatan, SMPN 1 Tambun Selatan, SMPN 1 Babelan.

"Ini bisa dijadikan contoh, untuk sekolah- sekolah yang lain, serta instansi maupun masyarakat sendiri agar lebih mengenal arti kejujuran. Kita semua dapat menjadi generasi anti korupsi, serta takut melakukan korupsi kelak ketika dipercaya mengemban amanad rakyat mengelola uang negara," tandasnya

Kepala Sekolah SMPN 4 Cikarang Utara Samingan mengaku percaya dengan adanya kantin kejujuran di sekolahnya akan mampu melatih siswa/inya untuk bersifat jujur.

Di kantin kejujuran ini pembeli dapat langsung megambil sendiri barang yang dibutuhkan. Mereka mencatat sendiri belanjanya, membayarkan dan mengambil sendiri uang kembalian uang mereka.

"Dengan membiasakan diri untuk jujur mulai dari hal-hal terkecil, maka dengan sendirinya, krakter anak akan terhindar  dari koruktif, dan sadar tujuan anti korupsi yang dirayakan setiap tahun ini " ungkapnya.

Di akhir acara, Kajari Kabupaten Bekasi didampingi Asisten Daerah 1 Juandi, Kepala Sekolah SMPN 4 Cikarang Utara, serta unsur Muspida lainnya meninjau langsung kantin kejujuran serta membuka secara simbolis tirai bilik moral anti korupsi, dan menggunting pita pertanda kantin kejujuaran resmi dibuka. (Vin)  

TerPopuler