Pemkab Bekasi Dukung Pelaksanaan Akselerasi Vaksin Booster BPBD Jabar

Pemkab Bekasi Dukung Pelaksanaan Akselerasi Vaksin Booster BPBD Jabar

Senin, 25 April 2022, 1:17:00 AM


Bekasi, pospublik - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi  memberikan dukungan terhadap gelaran vaksinasi booster terhadap warga Kabupaten Bekasi, demi tercapainya target dan menghindari paoaran covid 19 terhadap masyarakat.


Dukungan gelaran vaksinasi yang dilaksanakan di Desa Karanghaur Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi, sabtu (23/4/2022) tersebut di lakukan Pemkab Bekasi dengan menyediakan tempat dan sarana prasarana kegiatan vaksin booster yang dilaksanakan BPBD Provinsi Jawa Barat.


Demikian diungkapkan Kepala BPBD Kabupaten Bekasi Henri Lincoln kepada pospublik.co.id menurutnya, sebagai bentuk dukungan tersebut pihaknya menyediakan lokasi, tenda, kursi dan meja. Selain itu, pihaknya juga menurutkan anggota BPBD Kabupaten Bekasi demi suksesnya vaksinasi booster yang dilakukan pihak BPBD Provinsi Jawa Barat.


"Prinsipnya kita dari Pemkab Bekasi mendukung penuh terhadap gelaran vaksin booster yang dilakukan BPBD Provinsi Jawa Barat," ujar Henri Lincoln.


Dikatakan Henri, vaksin booster yang dilakukan BPBD Provinsi Jawa Barat sebagai bentuk animo masyarakat terhadap vaksin booster. Hal ini dikarnakan vaksin booster sebagai syarat bagi masyarakat untuk mudik lebaran sehingga diharapkan gelaran vaksinasi yang dilaksakan BPBD Provinsi Jawa Barat dapat membantu masyarakat yang ingin mudik lebaran namun belum melakukan vaksinasi booster.


"Semoga gelaran vaksinasi booster yang dilakukan BPBD Jawa Barat dapat membantu masyatakat yang ingin mudik lebaran. Terlebih saat ini animo masyarakat sangat luar biasa untuk ikut serta vaksin booster," imbuhnya. (vin)

TerPopuler